LEBAK, FOKUS.CO.ID – Warga Lebak semakin bergairah menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebak tahun 2024. Salah satu yang menjadi perhatian adalah Pilkada Kabupaten Lebak, di mana beberapa nama calon kandidat mulai bermunculan. Salah satunya adalah Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya, anggota DPR RI dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) yang mewakili Daerah Pemilihan (Dapil) Banten, termasuk Lebak – Pandeglang. Hasbi telah menjabat sebagai anggota DPR RI pada periode 2014-2019 dan 2019-2024, serta masih menjabat hingga saat ini.
Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya merupakan putra dari mantan Bupati Lebak, Mulyadi Jayabaya, yang menjabat pada periode 2003 hingga 2013. Keterlibatan Hasbi sebagai kader PDI-P dan pengalaman politik keluarganya membuatnya menjadi salah satu figur yang menarik perhatian dalam arena politik Lebak.
Anza Farizi, perwakilan dari rumah aspirasi MHJB Lebak, mengungkapkan bahwa hingga saat ini belum ada kepastian mengenai rencana Pilkada Lebak tahun depan. “Pak Hasbi sendiri belum mengungkapkan rencana terkait Pilkada Lebak yang akan datang,” ungkap Katy Anza dalam pesan singkat yang dikonfirmasi oleh focus.co.id pada Kamis (18/5/2023).
Hingga saat ini, Hasbi belum memberikan pernyataan apapun mengenai Pilkada Lebak, dan dirinya masih fokus pada pekerjaannya di DPR RI. “Pak Hasbi masih fokus pada pekerjaannya di DPR RI dan belum mempertimbangkan hal tersebut. Beliau sedang fokus menjalankan tugasnya di sana,” jelasnya.
Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Lebak masih terhitung cukup lama, sekitar satu setengah tahun lagi akan dilaksanakan pada tanggal 27 November 2024 untuk memilih Bupati Lebak periode 2024-2029, demikian ungkap Anza.
Ditambahkannya, saat ini Hasbi masih fokus pada tugasnya di DPR RI. Mari kita mendoakan semoga beliau diberikan kesehatan untuk menjalankan tugasnya dengan baik.(Abdul Kohar)